Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Blue Is the Warmest Colour (2013) Sinopsis, Informasi

Frontal, jujur, akting kuat, dan intens yang nikmat, Blue Is the Warmest Color menawarkan beberapa drama sinema modern yang paling elegan dan menyerap emosi. Ini adalah sebuah film roman tahun 2013 yang disutradarai Abdellatif Kechiche, juga ikut menulis skenarionya bersama Ghalya Lacroix. Mempunyai judul asli Prancis La vie d'Adèle, premis film ini didasarkan pada novel grafis tahun 2010 dengan judul yang sama karya Jul Maroh. Penayangan perdana Blue Is the Warmest Color dilakukan di Festival Film Cannes ke-66 pada 23 Mei 2013 dan memenangkan Palme d'Or dari juri resmi dan Penghargaan FIPRESCI.

Blue Is the Warmest Color dibintangi oleh Adèle Exarchopoulos (Adèle), Léa Seydoux (Emma), Salim Kechiouche (Samir), Benjamin Siksou (Antoine), Mona Walravens (Lise), Aurélien Recoing (ayah Adèle), juga Catherine Salée (ibu Adèle). Lihat daftar pemeran selengkapnya di IMDb.

Beberapa perusahaan yang turut andil dalam produksi adalah Wild Bunch, Quat'sous Films, France 2 Cinéma, Scope Pictures, Vértigo Films, Radio Télévision Belge Francofone, Eurimages, dan Pictanovo. Dengan Abdellatif Kechiche yang juga duduk sebagai produser bersama Brahim Chioua dan Vincent Maraval, produksinya dimulai pada Maret 2012 dan berlangsung selama lima bulan. Blue Is the Warmest Color didistribusikan oleh Wild Bunch di semua media seluruh dunia. Film ini mengumpulkan pendapatan kotor dari seluruh dunia lebih 20 juta USD dengan anggaran produksi 5,2 juta USD menurut The Numbers.

Sinopsis
Sinopsis film Blue Is the Warmest Colour mengikuti seorang remaja Prancis yang membentuk hubungan emosional dan seksual mendalam dengan seorang mahasiswa seni yang lebih tua yang dia temui di sebuah bar lesbian. Cek trailer resminya dibawah ini!


Memiliki rating Blue Is the Warmest Colour
(2013) on IMDb

Ini adalah film pertama yang memenangkan Palme d'Or dimana ini diberikan kepada sutradara dan aktris utama, dengan Léa Seydoux dan Adèle Exarchopoulos bergabung bersama Jane Campion (The Piano) dan kemudian Julia Ducournau (Titane) sebagai wanita yang memenangkan penghargaan tersebut. Blue Is the Warmest Colour juga menerima pujian kritis dan dinominasikan untuk Penghargaan Golden Globe untuk "Best Foreign Language Film" dan Penghargaan BAFTA untuk "Best Film Not in the English Language". Banyak kritikus menyatakannya sebagai salah satu film terbaik tahun 2013.

Film ini menimbulkan kontroversi saat pemutaran perdana di Festival Film Cannes 2013 dan sebelum dirilis. Sebagian besar kontroversi adalah tentang tuduhan kondisi kerja yang buruk di lokasi syuting oleh kru dan aktris utama, dan juga penggambaran seksualitas frontal film tersebut.


Panduan Orangtua
Panduan orangtua atau Parents Guide film Blue Is the Warmest Colour, untuk keamanan dan kenyamanan saat menonton, ada beberapa hal-hal yang harus diwaspadai berikut ini. Mendapatkan rating umur MPAA NC-17 untuk konten seksual eksplisit, yang perlu diperhatikan meliputi:
  • Seks & Ketelanjangan: [BERAT] Banyak ketelanjangan frontal wanita, menampilkan payudara dan alat kelamin, melakukan m*sturb*si. Banyak adegan seks telanjang vulgar cukup lama sesama wanita dan dengan pria, ketelanjangan pria menampilkan bagian kemaluan saat berhubungan seks. Adegan seks lesbian yang berkepanjangan dengan ketelanjangan frontal penuh dan berbagai gaya. Banyak menampilkan adegan-adegan sesama jenis, pria maupun wanita, terutama saling berciuman bergairah.
  • Adegan Menakutkan & Intens: Adegan yang melibatkan homofobia terhadap individu LGBT bisa jadi agak intens dan menyedihkan bagi pemirsa tertentu. Menampilkan adegan dramatis dan emosional.
  • Alkohol & Merokok: Banyak adegan pria atapun wanita sepanjang film merokok dan minum-minum.
  • Beberapa penggunaan kata kotor.

Belum ada komentar. Silahkan berikan komentar tentang pendapat atau review Anda disini :)