Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Puss in Boots (2011) Sinopsis, Informasi

Menawan, penuh aksi, dan animasinya disatukan dengan baik, keseluruhannya adalah pengalaman yang menyenangkan. Puss in Boots merupakan film animasi komedi petualangan produksi Amerika Serikat tahun 2011 arahan Chris Miller dengan skenario oleh Tom Wheeler, dari cerita yang juga ditulis Wheeler bersama Brian Lynch dan Will Davies. Serta ceritanya berdasarkan karakter dari Shrek 2 (2004) dan terinspirasi dari dongeng Italia karya Giovanni Francesco Straparola, sementara film ini berfungsi sebagai prekuel dan spin-off dari waralaba film "Shrek". Puss in Boots pada akhirnya cukup pintar dan jenaka untuk orang dewasa, serta penuh warna dan cukup lucu untuk anak-anak. Film ini melakukan pemutaran perdana dunianya pada 16 Oktober 2011 di kapal pesiar Royal Caribbean International Allure of the Seas, yang berlabuh di Fort Lauderdale, Florida pada saat itu.

Puss in Boots memberikan penampilan suara yang tak kalah keren dan menyenangkan, yang dipimpin oleh Antonio Banderas dalam mengisi suara karakter judul. Selain Banderas, film ini juga diisi suarakan oleh Salma Hayek (Kitty Softpaws), Zach Galifianakis (Humpty Alexander Dumpty), serta Billy Bob Thornton (Jack) dan Amy Sedaris (Jill). Lihat daftar karakter lainnya lebih lengkap di IMDb.

Sebenarnya pengembangan film ini telah dimulai setelah rilis Shrek 2 pada tahun 2004. Awalnya berjudul Puss in Boots: The Story of an Ogre Killer, diumumkan sebagai film direct-to-video yang akan dirilis pada tahun 2008, sebelum dirombak ulang pada Oktober 2006 dengan melihat kondisi pasar dan realisasi DreamWorks Animation. Diproduseri Joe M. Aguilar dan Latifa Ouaou, film ini dikerjakan dibawah DreamWorks Animation dan didistribusikan secara luas oleh Paramount Pictures. Puss in Boots tercatat rilis di bioskop Indonesia pada 25 November 2011. Film tersebut berganti nama menjadi Cat in Boots di Uni Emirat Arab karena alasan yang tidak diketahui secara resmi, tetapi diduga karena alasan agama dan budaya.

Film ini sukses box office dengan mengumpulkan 554 juta USD dari anggaran produksi 130 juta USD menurut situs Box Office Mojo. Menjadikannya film animasi terlaris ke-3 tahun 2011, setelah Kung Fu Panda 2 dan Cars 2 (2011).

Sinopsis
Sinopsis film Puss in Boots berlatar jauh sebelum bertemu Shrek, Puss in Boots seekor kucing penjahat bersama Humpty Dumpty teman telur masa kecilnya, dan Kitty Softpaws kucing pencuri yang menggoda, berangkat mencari telur Angsa Emas dalam dongeng yang mereka yakini nyata adanya untuk membersihkan namanya, memulihkan kehormatannya yang hilang, dan mendapatkan kembali kepercayaan ibu dan kotanya. Cek trailer resminya dibawah ini!

~ Terlihat baik tidak pernah terlihat begitu baik. ~

Memiliki rating Puss in Boots (2011) on IMDb

Puss in Boots menerima ulasan positif dari para kritikus dan mendapatkan sertifikat "FRESH" di situs Rotten Tomatoes. Di Academy Awards ke-84 dan Golden Globes Awards 2012, film tersebut dinominasikan untuk "Fitur Animasi Terbaik", lihat daftar penghargaan lain di IMDb.

Serial televisi spin-off dari film berjudul The Adventures of Puss in Boots tayang perdana di Netflix pada Januari 2015 dan berakhir pada Januari 2018 setelah enam musim, sedangkan sekuelnya, diberi judul Puss in Boots: The Last Wish, dirilis pada Desember 2022.

Panduan Orang Tua
Pedoman orang tua atau Parents Guide film Puss in Boots, untuk keamanan dan kenyamanan saat menonton, ada beberapa hal-hal yang harus diwaspadai berikut ini. Mendapatkan peringkat umur MPA PG untuk beberapa aksi petualangan dan humor kasar yang ringan, yang perlu diperhatikan meliputi:
  • Seks & Ketelanjangan: Seekor kucing jantan dan betina menggoda dan membuat sindiran, mereka tersirat berciuman tertutupi topi. 
  • Kekerasan: Banyak penggunaan pedang dan senjata api, tidak tidak ada luka-luka. Serta beberapa aksi senjata dimainkan untuk komedi.
  • Adegan Menakutkan: Beberapa karakter dan adegan mungkin menakutkan bagi anak-anak, serta mungkin emosional.
  • Alkohol: Beberapa karakter minum anggur dan sampanye.
  • Beberapa kata kotor ringan.

Belum ada komentar. Silahkan berikan komentar tentang pendapat atau review Anda disini :)