Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Scrooge: A Christmas Carol (2022) Sinopsis, Informasi

Ada beberapa sentuhan bagus, tapi secara keseluruhan membosankan, dengan lagu-lagu yang mudah dilupakan dan animasi yang agak tanggung. Scrooge: A Christmas Carol merupakan film animasi fantasi musikal yang ditulis dan disutradarai oleh Stephen Donnelly, diadaptasi dari film Scrooge tahun 1970 yang berdasarkan novel "A Christmas Carol" karya Charles Dickens. Jika kalian telah melihat film bersumber sama seperti A Christmas Carol (2009) dan hafal ceritanya, tidak perlu menghabiskan waktu untuk menonton animasi ini, dibalik itu Scrooge: A Christmas Carol mungkin lebih ramah untuk anak-anak. Film ini dirilis di bioskop tertentu termasuk di AS pada 18 November 2022.

Scrooge: A Christmas Carol menampilkan karakter yang diisi suarakan oleh Luke Evans (Ebenezer Scrooge), Olivia Colman (Hantu Natal Masa Lalu), Jessie Buckley (Isabel Fezziwig), Jonathan Pryce (Jacob Marley), Johnny Flynn (Bob Cratchit), James Cosmo (Tn. Fezziwig), dan Trevor Dion Nicholas (Hantu Natal Masa Sekarang). Lihat daftar bintang dibaliknya lebih lengkap di IMDb.

Diproduseri oleh Ralph Kamp dan Andrew Pearce, Scrooge: A Christmas Carol dikerjakan dibawah Timeless Films dan Netflix Animation, serta kemudian dirilis secara luas oleh Netflix di platform streamingnya pada 2 Desember 2022.

Sinopsis
Sinopsis film Scrooge: A Christmas Carol berlatar pada Malam Natal yang dingin, Ebenezer Scrooge, si kikir yang egois, memiliki satu malam tersisa untuk menghadapi masa lalunya dan mengubah masa depan sebelum waktu habis. Cek trailer resminya dibawah ini!


Memiliki rating Scrooge: A Christmas Carol
(2022) on IMDb

Scrooge: A Christmas Carol menerima ulasan negatif dari para kritikus.

Panduan Orangtua
Panduan orangtua atau Parents Guide film Scrooge: A Christmas Carol, untuk keamanan dan kenyamanan saat menonton, ada beberapa hal-hal yang harus diwaspadai berikut ini. Tercatat memiliki peringkat umur TV-Y7, yang perlu diperhatikan meliputi:
  • Seks & Ketelanjangan: Satu ciuman bibir pria wanita singkat.
  • Adegan Menakutkan: Beberapa tindakan dan tampilan karakter mungkin membuat takut pemirsa muda.

Belum ada komentar. Silahkan berikan komentar tentang pendapat atau review Anda disini :)