Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

The Black Phone (2021) Sinopsis, Informasi

Dengan rasa ancaman yang kuat dan cerita berliku-liku penuh tanda tanya, The Black Phone adalah tontonan wajib bagi penggemar horor yang menegangkan. Ini adalah film horor supernatural Amerika tahun 2021 yang disutradarai Scott Derrickson, dari skenario yang ditulis olehnya bersama C. Robert Cargill berdasarkan cerita pendek tahun 2004 dengan judul yang sama karya Joe Hill. Film ini ditayangkan perdana di Fantastic Fest di Amerika Serikat pada 25 September 2021.

The Black Phone dibintangi oleh Mason Thames (Finney), Madeleine McGraw (Gwen), Jeremy Davies (Terrence), James Ransone (Max), serta Ethan Hawke (The Grabber). Lihat daftar pemeran selengkapnya di IMDb.

Kepergian Scott Derrickson dari menyutradarai Doctor Strange in the Multiverse of Madness membawanya ke The Black Phone ini, sebuah proyek yang telah direncanakannya dengan C. Robert Cargill untuk di buat. Mereka berdua juga duduk sebagai produser bersama Jason Blum. Pembuatan film memakan waktu dua bulan di Wilmington dan daerah sekitarnya di negara bagian Carolina Utara. Film ini diproduksi dibawah Blumhouse Productions dan Crooked Highway serta didistribusikan secara luas oleh Universal Pictures.

Di bioskop Indonesia sendiri, film ini mulai tayang pada 22 Juni 2022. Menurut Wikipedia dan Box Office Mojo, The Black Phone mengumpulkan pendapatan sekitar 159,5 juta USD dari anggaran 16-18 juta USD.

Sinopsis
Sinopsis film The Black Phone mengikuti seorang anak laki-laki berusia 13 tahun yang diculik oleh seorang pembunuh anak dan dikunci di ruang bawah tanah kedap suara, ia mulai menerima panggilan telepon yang terputus dari korban pembunuh sebelumnya. Cek trailer resminya dibawah ini!

~ Jangan pernah berbicara dengan orang asing ~

Memiliki rating The Black Phone
(2021) on IMDb

The Black Phone secara umum menerima ulasan positif dari para kritikus atas penampilan dan kesetiaannya pada materi sumber, serta mendapatkan sertifikat "FRESH" di Rotten Tomatoes. Film ini dinominasikan untuk "Horror Terbaik" di Hollywood Critics Association Midseason Film Awards ke-5, tetapi kalah dari Fresh. Lihat daftar penghargaan selengkapnya di IMDb.

Sutradara/ penulis Scott Derrickson mencantumkan The 400 Blows (1959) dan The Devil's Backbone (2001) sebagai dua pengaruh utamanya pada film ini. Joe Hill, penulis cerita pendek dari mana film ini diadaptasi, adalah putra dari penulis horor lama Stephen King.

Sekuel atau Kelanjutan?
Pada Juni 2022, Scott Derrickson mengatakan Joe Hill telah memberinya "ide bagus" untuk sekuel yang akan dia lakukan jika film pertama berhasil.

Panduan Orangtua
Panduan orangtua atau Parents Guide film The Black Phone, untuk keamanan dan kenyamanan saat menonton, ada beberapa hal-hal yang harus diwaspadai berikut ini. Mendapatkan peringkat umur MPA R untuk kekerasan, gambar berdarah, bahasa dan beberapa penggunaan narkoba, yang perlu diperhatikan meliputi:
  • Seks & Ketelanjangan: Referensi ringan komedi singkat untuk hubungan seksual. Seorang pria dewasa bertelanjang dada. Gadis muda dipukul terjatuh sekilas (sangat cepat) terlihat bagian celana dalam (antara kaki bagian atas).
  • Kekerasan & Sadis: [BERAT] Tersirat banyak pembunuhan anak-anak/ remaja diluar layar. Beberapa perkelahian atau pemukulan berdarah antara anak sekolah. Pembunuhan dengan kapak. Melukai termasuk pemukulan, menyayat, mencekik. Cukup berdarah.
  • Adegan Menakutkan & Intens: [BERAT] Gelap dan ancaman menegangkan hampir diseluruh film. Beberapa 'jumpscare', serta karakter hantu penuh luka dan darah bisa mengganggu.
  • Alkohol & Narkoba: Seorang pria menghirup kokain dua kali. Pria kecanduan alkohol dan terlihat minum beberapa kali.
  • Banyak penggunaan kata-kata kotor. [BERAT] Termasuk dikatakan oleh anak kepada orang dewasa.

Belum ada komentar. Silahkan berikan komentar tentang pendapat atau review Anda disini :)