Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

John Wick: Chapter 3 - Parabellum (2019) Sinopsis, Informasi

John Wick: Chapter 3 - Parabellum memuat ulang sebagai sekuel hebat selanjutnya dari koreografi brilian, dan aksi tingkat atas yang pasti dinantikan penggemar waralaba. Ini merupakan sebuah film aksi thriller neo-noir produksi Amerika Serikat tahun 2019 garapan sutradara Chad Stahelski dari skenario tulisan Derek Kolstad, Shay Hatten, Chris Collins, dan Marc Abrams, berdasarkan sebuah cerita karya Kolstad. Bertindak sebagai sekuel John Wick: Chapter 2, film ini menawarkan cerita yang lebih intens dan jauh lebih bergaya. Film ketiga ini tercatat melakukan penayangan perdana dunianya pada 9 Mei 2019 di Brooklyn, New York.

Kembali dibintangi Keanu Reeves sebagai John Wick, dan beberapa karakter ikonik lain yang di antaranya diperankan oleh Halle Berry (Sofia), Laurence Fishburne (Raja Bowery), Mark Dacascos (Zero), Asia Kate Dillon (Ajudikator), Lance Reddick (Charon), Anjelica Huston (Sutradara), dan Ian McShane (Winston), serta penampilan aktor Indonesia yaitu Cecep Arif Rahman dan Yayan Ruhian yang beraksi dengan menggunakan kerambit, senjata asli Minangkabau. Lihat daftar pemeran lain selengkapnya di IMDb.

Proyek film ketiga ini secara resmi diumumkan pada Juni 2017, dan kursi produser diisi oleh Basil Iwanyk bersama Erica Lee. John Wick: Chapter 3 dikerjakan di bawah 87Eleven Entertainment, Thunder Road Pictures, Morocco Film Production, dan didistribusikan oleh Lionsgate untuk wilayah AS. Itu juga dirilis di bioskop Indonesia oleh PT. Prima Cinema Multimedia pada 15 Mei 2019.

John Wick: Chapter 3 - Parabellum sukses box office dengan meraup 327,7 juta USD dari anggaran produksi 75 juta USD menurut situs Box Office Mojo.

Sinopsis
Sinopsis film John Wick: Chapter 3 - Parabellum mengikuti John Wick yang sedang dalam pelarian karena dia diburu untuk kontrak terbuka global senilai 14 Juta USD bagi siapapun yang dapat membunuhnya. John seharusnya sudah dieksekusi, tetapi manajer Continental New York, Winston, telah memberinya masa tenggang satu jam sebelum dia menjadi "ekskomunikasi" yang berarti keanggotaannya dicabut, dilarang dari semua layanan dan terputus kontak dari anggota lain. John menggunakan beberapa perjanjian lamanya untuk tetap hidup dan mencari jalan keluar dari kota New York. Cek video trailer resminya dibawah ini!

~ Setiap Perbuatan Memiliki Konsekuensi. ~

Memiliki rating John Wick: Chapter 3 - Parabellum (2019) on IMDb

John Wick: Chapter 3 - Parabellum umumnya mendapat ulasan positif dari para kritikus, dengan pujian untuk urutan aksi, gaya visual, dan penampilan Keanu Reeves. Ini kembali mendapatkan sertifikat "FRESH" di situs Rotten Tomatoes.


Film ini mendapatkan tiga nominasi di Academy of Science Fiction, Fantasy & Horror Films AS 2019 dan empat nominasi di Golden Schmoes Awards 2019. Film ketiga ini lebih banyak menerima nominasi dan penghargaan daripada film sebelumnya, selengkapnya di IMDb.

Menurut Keanu Reeves, judul film ini diambil dari kutipan terkenal militer Romawi abad ke-4 "Si vis pacem, para bellum", yang artinya, "Jika Anda menginginkan perdamaian, bersiaplah untuk perang". Sekuel, John Wick: Chapter 4, dirilis pada Maret 2023. Juga film spin-off, Ballerina, akan dirilis di masa mendatang dengan dibintangi Ana de Armas.

Panduan Orang Tua
Pedoman orang tua atau Parents Guide film John Wick: Chapter 3 - Parabellum, untuk keamanan dan kenyamanan saat menonton, ada beberapa hal-hal yang harus diwaspadai berikut ini. Mendapatkan peringkat umur MPA R untuk kekerasan kuat yang brutal, dan beberapa bahasa. Pedoman di bawah ini adalah untuk rilisan asli film tanpa potongan apapun, atau bukan pedoman khusus untuk versi rilis bioskop. Yang perlu diperhatikan meliputi:
  • Seks & Ketelanjangan: Penari wanita memakai pakaian balet tipis. Belahan dada wanita. Pria bertelanjang dada.
  • Kekerasan & Sadis: [BERAT] Banyak pembunuhan brutal berdarah dengan penembakan dan penusukan. Pemotongan jari tangan, penusukan di mata, digorok, dicap besi panas, dan beberapa aksi lain terlihat gamblang.
  • Adegan Menakutkan & Intens: [BERAT] Aksi pertarungan dan pembunuhan intens yang berkepanjangan, beberapa brutal mungkin sulit untuk dilihat.
  • Alkohol: Karakter minum.
  • Beberapa kata kotor.

Belum ada komentar. Silahkan berikan komentar tentang pendapat atau review Anda disini :)